PENGUMUMAN KELULUSAN SISWA SMK KESEHATAN BIREUEN
PENGUMUMAN KELULUSAN – Jum’at, 5 Mei 2023 Pukul 10.00 Wib di SMK Kesehatan Muhammadiyah Bireuen telah berlangsung pelaksanaan Rapat Pleno Kelulusan Siswa- siswi tingkat XII Tahun Pelajaran 2022/2023, dan berdasarkan kriteria ketentuan kelulusan SMK Kesehatan Muhammadiyah Bireuen.
Ketentuan tersebut di atur dalam Pasal 6 dan 7 Permendikbud Nomor 43 Tahun 2019 dan mengacu pada Surat Edaran Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 1 Tahun 2021, yang kemudian di jabarkan dalam ketentuan/kriteria kelulusan dari satuan pendidikan adalah sebagai berikut :
Peserta didik dinyatakan lulus dari SMK Kesehatan Muhammadiyah Bireuen apabila :
# Menyelesaikan seluruh program pembelajaran dari kelas X sampai dengan XII dan memiliki nilai seluruh mata pelajaran sesuai dengan struktur kurikulum masing-masing Kompetensi Keahlian yang tersusun dalam Daftar Kolektif Nilai (DKN);
# Memperoleh nilai sikap/perilaku minimal baik;
# Lulus Ujian Sekolah untuk semua Mata Pelajaran yang diujikan dengan Nilai Ujian Sekolah (NUS) minimal sesuai kkm;
# Mengikuti uji kompetensi keahlian.
Kelulusan peserta didik dari SMK Kesehatan Muhammadiyah Bireuen ditetapkan dalam Rapat Dewan Guru yang dihadiri oleh minimal seluruh Guru Mata Pelajaran Kelas XII dan Kepala Sekolah.
Dengan mempertimbangkan Ketentuan diatas maka seluruh siswa-siswi SMK Negeri 1 Peusangan, Tahun Pelajaran 2022/2023 dengan jumlah 298 siswa di putuskan dan di nyatakan LULUS 100%.